Yuk ke "BRICKLIVE JAKARTA" Tanggal 7-17 Juni 2018 Liburan Seru Main Lego Sepuasnya

Bricklive adalah sebuah acara semacam eksebisi, yang di gelar mendekati masa liburan sekolah anak-anak nanti di tanggal 7 hingga 17 Juni. Bearada dalam ruangan besar, Bricklive menghadirkan berbagai macam wahana interaktif yang semuanya berkaitan dengan Lego, Bermain Lego, Beli Lego, Tokopedia official store Lego

Lego. Siapa nggak tahu permainan yang satu ini, terutama anak-anak ya, pasti suka banget bermain Lego. Menyusun bongkahan atau brick plastik, mirip batu bata berukuran kecil dengan lubang-lubang menyembul yang berfungsi sebagai semacam perekat, sehingga kemudian bata atau brick tersebut bisa dikreasikan, menjadi berbagai bentuk dan dimensi yang di inginkan.

Eksis sejak tahun 1930an di Denmark. Lego punya sejarah panjang hingga menjadi mainan yang digemari di seluruh dunia, saking terkenalnya sampai dibuat juga LEGO Land, wahana wisata yang di bangun dari Lego di beberapa negara. Selain  di negara asalnya, ada juga di antaranya di Malaysia, Amerika, Inggris, Jerman, Jepang, Dubai dan lain-lain.

Bersama keluarga, alhamdulillah saya pernah mengunjungi salah satunya, Lego Land Malaysia, pengalaman mengunjungi Lego Land saya tuliskan dalam dua tulisan, yang alhamdulillah selalu menjadi post yang banyak  dikunjungi. Banyak yang berminat mengunjungi Lego Land. Berkunjung ke Lego Land biasanya juga menjadi wishlist traveling keluarga, ya nggak sih?!

Saya pernah membayangkan andai Lego Land dibuat di Indonesia, pasti ramainya nggak kira-kira. Soalnya waktu saya berkunjung ke Lego Land Malaysia, banyak sekali suara pengunjung yang terdengar berbicara dalam bahasa Indonesia, ada yang saya sapa dan benar saja memang dari Indonesia.

Nah, sebagai permulaan, nggak perlu jauh-jauh ke Malaysia nih untuk melihat segala macam yang ada hubungannya dengan Lego, karena pada masa liburan lebaran dan sekolah anak di bulan Juni nanti bakal ada acara seru di Jakarta, yaitu "Bricklive Jakarta" Built for Lego Fans.

8 Februari lalu beretempat di PIK Avenue saya berkesempatan untuk mendapat penjelasan tentang acara ini dalam sebuah acara konferensi pers bareng teman-teman blogger dan media. Yang dihadiri oleh Direktur Sorak Gemilang Entertainment bapak Denny Sumali, selaku organizer "Bricklive Jakarta". Ibu Melissa Siska Juminto, dari Tokopedia, dan bapak Denny Hilman COO Agung Sedayu Retail Indonesia.

Yuk ke "BRICKLIVE JAKARTA" Tanggal 7-17 Juni 2018 Bersiap Liburan Seru Main Lego Sepuasnya

Apa sih "Bricklive Jakarta"

Bricklive adalah sebuah acara semacam eksebisi, yang digelar mendekati masa liburan sekolah anak-anak nanti di tanggal 7 hingga 17 Juni. Bearada dalam ruangan besar, Bricklive menghadirkan berbagai macam wahana interaktif yang semuanya berkaitan dengan Lego. Karena acara ini berlangsung di Jakarta, maka namanya Bricklive Jakarta.

Hadirnya Bricklive Jakarta tentu merupakan kebanggan, karena untuk pertama kalinya acara bertaraf internasional ini hadir di Jakarta. Bricklive sebelumnya telah hadir di kota seperti London, Glasgow, Belfast, Birmingham, Tokyo dan lainnya selalu sukses dan disambut dengan antusias.

Ada Apa di "Bricklive Jakarta"

Akan ada 16 wahana area permainan Lego yang bisa dieksplor oleh pengunjung di antaranya, Brick Pits, Map Build, Brick Graffiti Wall, Build Tables, Ninjago Zone, Lego star Wars Zone, Lego Minecaraft Zone, Lego Technic Zone, Lego Architecture Zone, Lego Creator Zone, dan lain-lain. Dengan luas area hingga 4000 meter persegi, pengunjung Bricklive bisa berkreasi dengan berbagai jenis Lego. Wah kebayang dong ya serunya, anak-anak pasti anteng nih kalau dibawa kesini.

Yuk ke "BRICKLIVE JAKARTA" Tanggal 7-17 Juni 2018 Bersiap Liburan Seru Main Lego Sepuasnya

Yuk ke "BRICKLIVE JAKARTA" Tanggal 7-17 Juni 2018 Bersiap Liburan Seru Main Lego Sepuasnya

Yuk ke "BRICKLIVE JAKARTA" Tanggal 7-17 Juni 2018 Bersiap Liburan Seru Main Lego Sepuasnya Yuk ke "BRICKLIVE JAKARTA" Tanggal 7-17 Juni 2018 Bersiap Liburan Seru Main Lego Sepuasnya
Yuk ke "BRICKLIVE JAKARTA" Tanggal 7-17 Juni 2018 Bersiap Liburan Seru Main Lego Sepuasnya

Lego, memang bisa bikin anak-anak anteng karena asyik bermain, meski demikian, nggak perlu khawatir. Yup, jadi dalam acara konferensi pers ini, ada mba Ratih Ibrahim psikolog terkenal yang memberi wawasan baru buat saya tentang Lego.

Yuk ke "BRICKLIVE JAKARTA" Tanggal 7-17 Juni 2018 Bersiap Liburan Seru Main Lego Sepuasnya

Sebagai sebuah permainan, Lego memenuhi semua syarat permainan yang ideal untuk anak-anak, apalagi meskipun asyik bermain, Lego tidak seperti gadget atau game online yang menimbulkan adiksi atau kecanduan. Lego justru sebaliknya, semakin asyik bermain Lego, anak-anak akan semakin terasah sisi kreatifitasnya. Bermain Lego, secara langsung atau tidak akan memberi stimulus atau rangsangan pada anak dan mereka akan memberi respon tertentu kepada Lego

Ada tiga sisi perkembangan fisik dan mental anak anak yang akan terangsang saat bermain Lego yaitu:

Kecerdasan Kognitif
Diantaranya anak akan memahami:

  • Konsep dasar seperti bentuk, warna, jumlah, jarak dan ruang.
  • Mengembangkan imajinasi kreatif
  • membangun konsep logika, dan startegi
  • Mencari pemecahan masalah
  • Melatih fokus dan daya konsentrasi

Psikomotor.
Tidak seperti gadget yang membuat anak lebih banyak diam terpaku, bermain Lego akan merangsang:

  • Koordinasi mata dan motorik
  • Keterampilan tangan dan motorik halus
  • Ketempilan motorik  kasar
  • Ketelitian dan detail
Psikososial
Permainan Lego, tidak hanya bisa dimainkan sendiri, anak-anak juga bisa bermain bersama teman-temannya dan membentuk tim dalam mengkreasikan Lego, nah ini akan menunjang kemampuan anak dalam 

  • Belajar sambil bermain
  • Berinteraksi dan berkomunikasi dengan temannya
  • Self esteem, anak akan menampilkan kepercayaan diri, terlebih jika karya legonya diapresiasi
  • Berbagi ide, kreasi dan mengeksplornya, anak-anak akan semakin meningkat perkembangannya dengan membuat ide dan kreasi baru dengan lego.
Banyak sekali ya kelebihan Lego dalam menstimulus perkembangan anak. Makanya nggak heran juga kalau kebiasaan bermain Lego, kemudian terus berlanjut hingga dewasa.

Yuk ke "BRICKLIVE JAKARTA" Tanggal 7-17 Juni 2018 Bersiap Liburan Seru Main Lego Sepuasnya

Di ajang Bricklive Jakarta nanti segala sesuatunya sudah dipersiapkan, termasuk pembagian klasifikasi wahana permainan yang diatur sesuai permainan Lego yang sesuai usia dan jenis Legonya. di antaranya:
  • Duplo untuk anak pra sekolah usia 1,5-5 tahun
  • Junior untuk anak perempuan dan laki-laki usia 4-7 tahun
  • City, untuk anak laki-laki usia 5-12 tahun
  • Friends, untuk anak perempuan usia 6-12 tahun
  • Creator, untuk anak alik-laki usia 6-12 tahun
  • Classic, untuk anak perempuan dan laki-laki usia 4-99 tahun

Bagaimana cara untuk ke "Bricklive Jakarta"

Tentunya harus berkunjung ke PIK Avenue nanti di tanggal 7-17 Juni, dan tidak lupa membeli tiketnya, yang bisa dibeli langsung di lokasi acara PIK Avenue, dan di outlet Lego. Selain itu tiket Bricklive Jakarta juga bisa dibeli secara online di Tokopedia.com. Yup, di Tokopedia sekarang ada official store Lego loh, jadi kita bisa beli Lego secara online, dan semua produk Lego yang dijual dijamin asli alias original Lego.

Berapa harga tiket masuk "Bricklive Jakarta"

Harga tiket masuk Bricklive Jakarta untuk kelas VIP di bandrol seharga Rp275.000 sedangkan untuk tiket Reguler harganya Rp175.000 berlaku untuk satu hari.

Tiket Bricklive Jakarta sudah bisa dipesan dari sekarang. Ada penawaran spesial nih buat yang membeli tiket Bricklive di Tokopedia. Yes, kalau beli di Tokopedia, pembelian tiket VIP akan mendapatkan diskon 10% plus mendapatkan satu figurin Lego.

Terdapat juga "Family Package" yaitu tiket untuk satu anak seharga Rp175.000 dan satu tiket untuk satu orangtua seharga Rp100.000

Lebih hemat lagi jika membeli tiket Bundling 4 tiket seharga Rp550.000 untuk 2 tiket anak dan 2 tiket orangtua.

Tokopedia juga memberikan promo khusus Lego dan Bricklive selama bulan Maret, dan Mei-Juni. Setiap pembelian produk-produk Lego official store di Tokopedia, pembeli akan mendapatkan satu tiket reguler Bricklive (syarat dan ketentuan berlaku)

Promo khusus juga berlaku bagi pemegang Loyalty Membership SedayuOne yakni discount Rp75.000 untuk pembelian tiket periode Februari-Maret 2018, diskon Rp38.000 untuk pembelian di periode April-Mei 2018. Diskon 10% bagi yang membeli di bulan Juni 2018. Promo ini berlaku untuk pembelian di Ticketing Counter PIK Avenue, mulai akhir Februari 2018. Promo ini berlaku juga bagi costumer Flix Cinema, yang bertransaki minimal Rp100.000 untuk produk makanan dan minuman. Untuk info lebih lengkap hubungi aja langsung Tokopedia atau outlet Lego terdekat.

Nah, gimana?! Liburan kali ini pasti akan terasa berbeda, bersama keluarga yuk datang ke Bricklive Jakarta, dengan harga yang terjangkau anak-anak bisa main lego sepuasnya, mengisi liburan dengan kegiatan bermanfaat dengan mengasah kreatifitas anak-anak anak senang orangtua juga senang.












Write a comment